Wonder Girls akhirnya buka suara mengenai perdebatan antara Wonderful dengan produser musik Girls' Generation, Teddy Rilley. Seperti yang diketahui, Oktober lalu Teddy menulis di Twitter bahwa Girls' Generation akan lebih sukses di Amerika daripada Wonder Girls. Fans yang tidak terima dengan pernyataan itu kemudian bereaksi keras, sedangkan Teddy tetap mendukung Girls' Generation.
"Kami menemukan artikel itu di internet," kata Sun Ye saat tampil bersama Wonder Girls di acara MBC "Golden Fishery-Radio Star", 16 November. "Kami sendiri juga terkejut dengan hal ini, apalagi dia juga telah mengenal kami."
MC Kim Gura kemudian bertanya kepada Wonder Girls, "Apakah kalian pikir dia (Teddy) akan terus mengikuti berita tentang kalian?". Wonder Girls pun menjawab, "Kami rasa itu justru menguntungkan kami. Berita ini memberi kami publikasi gratis saat kami mempersiapkan album."
Wonder Girls mengaku, hambatan terbesar untuk debut di luar negeri adalah tantangan bahasa. Saat membahas perjuangan mereka di Amerika, Yee Eun tak kuasa menahan air matanya.
"Ini tidak terjadi dalam semalam, jadi cukup sulit," kata Yee Eun. "Di Korea, kita bisa ngobrol dengan nyaman. Tapi di Amerika, satu kata bisa memiliki banyak makna jadi kami harus berhati-hati. Tidak peduli seberapa banyak kami latihan, selalu ada batasannya sehingga cukup sulit di sana."
"Kami menemukan artikel itu di internet," kata Sun Ye saat tampil bersama Wonder Girls di acara MBC "Golden Fishery-Radio Star", 16 November. "Kami sendiri juga terkejut dengan hal ini, apalagi dia juga telah mengenal kami."
MC Kim Gura kemudian bertanya kepada Wonder Girls, "Apakah kalian pikir dia (Teddy) akan terus mengikuti berita tentang kalian?". Wonder Girls pun menjawab, "Kami rasa itu justru menguntungkan kami. Berita ini memberi kami publikasi gratis saat kami mempersiapkan album."
Wonder Girls mengaku, hambatan terbesar untuk debut di luar negeri adalah tantangan bahasa. Saat membahas perjuangan mereka di Amerika, Yee Eun tak kuasa menahan air matanya.
"Ini tidak terjadi dalam semalam, jadi cukup sulit," kata Yee Eun. "Di Korea, kita bisa ngobrol dengan nyaman. Tapi di Amerika, satu kata bisa memiliki banyak makna jadi kami harus berhati-hati. Tidak peduli seberapa banyak kami latihan, selalu ada batasannya sehingga cukup sulit di sana."